Camat Idi Timur Percepat Vaksinasi Anak.

Jurnalis: NS

NusantaraBersatuNews.Com, Aceh Timur-Percepatan vaksinasi anak usia 6 – 11 tahun di Kecamatan Idi Timur dalam wilayah Kabupaten Aceh Timur mulai diberlakukan dan dengan cara sosialisasi pemahaman kepada orang tua (Ortu) siswa dan turut diperkenalkan lalulintas (Lalin) buat adek-adek, Jumat, (21/1/2021).”Upaya percepatan vaksinasi anak. Kami memberikan berupa pemahaman kepada wali murid,”Kata Camat Idi Timur Irwansyah Panjahitan,SE, saat Sosialisasi di Aula SD Negeri 3, Gampong (Desa) Senebok Kuyun, Kec. Idi Timur, Aceh Timur, Kamis,(20/1/2022).

Lanjutnya lagi, bahwa vaksinasi sudah dipastikan dari sisi keamanannya serta manfaat perlindungan yang akan didapat, jadi jangan ragu untuk segera divaksin,” pintanya.

Selain Tim Pemantau Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kab. Aceh Timur dan Puskesmas Idi Timur, Polsek, Koramil serta kepala sekolah dalam Kecamatan pun tak ketinggalan mendukung percepatan vaksinasi anak.

“Tentu saja, kita kasih masukan dan penting imun bagi anak biar bisa belajar tatap muka,” ujar camat Idi Timur.Untuk pelaksanaannya, Camat Idi Timur telah menetapkan sasaran vaksinasi anak yang meliputi 3 (tiga) sekolah dasar (SD) dan 1 (satu) Madrasah Ibtidaiyah.

Masing- masing SD Negeri 3 Senebuk Kiyuen, SD Negeri 2 Idi Timur, dan SD Negeri 1 Idi Timur, serta Madrasah Ibtidayah Swasta (MIs) Seuneubok Meuku. Dengan jumlah sasaran vaksinasi 856 anak usia 6 – 11 tahun di Kecamatan Idi Timur.

Tidak hanya itu, dalam sepekan mendatang Pemerintah Kecamatan Idi Timur melakukan tahapan sosialisasi kepada orang tua (ortu) anak terkait efek dan kekwatiran setelah vaksinasi dan bersamaan vaksinasi di sekolah.”Kita akan melakukan sosialiaasi langsung ke sekolah dan bersamaan dengan vaksinasi pada 25 Januari 2022 d SDN Gampong Mantang Rayeuk,”ujarnya.

Menurutnya, Sejauh ini, efek vaksinasi dengan Sinovac relatif ringan dengan gejala umum hanya demam. Itu semua kita berikan pemahaman baik kepada anak- anak dan orang tua, sudah diberitahu tindakan jika mengalami efek lanjutan tersebut,” ujar Irwansyah Panjahitan.

Dalam kesempatan itu, Turut Satuan Lalu Lintas Polres Aceh Timur, disela-sela, pada Kamis, (20/1/2022) saat sosialisasi Vaksinasi turut Kanit Kansel Satuan Lalu Lintas polres Aceh Timur Ipda Bustamam, bersama memperkenalkan tata cara berlalu lintas di jalan diatur dengan peraturan perundangan menyangkut arah lalu lintas, perioritas menggunakan jalan, jalur lalu lintas.

“Buat adek-adek berhati – hati bila menumpangi kenderaan sepeda motot, terutama mematuhi rambu d rambu lalu lintas (lalin), kita turut perkenalkan SIM,STNK, helm dan jangan ngebut-ngebutan, serta ingat kenalpot tidak berisik, itu semua harus dikenalkan dari dini,” kata Kanit Kansel Lantas Polres Aceh Timur Ipda Bustamam.(NB)

Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *